Gol tunggal kemenangan tuan rumah dicetak winger lincah Irfan Jaya pada menit ke-32. Memanfaatkan umpan tarik M. Syaifuddin, Irfan sukses menceploskan bola ke gawang Persipura dengan kepalanya.
Menanggapi hasil tersebut, pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago, mengatakan kekalahan itu karena anak asuhannya di babak pertama lebih banyak memberikan ruang kepada Persebaya untuk menyerang.
Karena itu di babak kedua dia menginstruksikan pemainnya melakukan pressing lebih ke depan. "Banyak peluang tapi sayang kami tidak berhasil mencetak gol," kata pelatih berkebangsaan Brasil ini.
Kendati kalah, Jacksen mengapresiasi perjuangan anak asuhannya. "Kami salut kepada mereka. Ada perkembangan permainan dari babak pertama ke babak kedua," ujar mantan pemain dan pelatih Persebaya itu.
Pemain depan Persipura, Gunansar Papua Mandowen, mengatakan kekalahan timnya karena kepemimpinan wasit sangat buruk. "Kami merasa dirugikan wasit sehingga konsentrasi kami hilang," katanya.
Hasil ini membuat Persipura Jayapura berada diperingkat ke-14 dengan 10 poin. Sedangakan posisi Green Force, julukan Persebaya, naik ke peringkat lima klasemen Liga 1 2019 dengan raihan 17 poin dari 12 laga.
Blogger Comment
Facebook Comment